Dorong Buis Beton Gorong-gorong ke Titik Sasaran TMMD

    Dorong Buis Beton Gorong-gorong ke Titik Sasaran TMMD
    Anggota Satgas TMMD dorong buis beton gorong-gorong ke titik sasaran

    PURBALINGGA - Satgas TMMD bersama warga bekerjasama dorong material berupa buis beton atau cincin gorong-gorong ke titik sasaran TMMD Reguler ke-110 Kodim 0702/Purbalingga di lokasi pembangunan jalan makadam di Desa Tumanggal, Kecamatan Pengadegan,   Kabupaten Purbalingga.

    Serma Heri Imam S. Babinsa Tumanggal merupakan salah satu Satgas TMMD mengatakan, buis beton ini akan dipasang di tiga titik saluran air pada jalan Makadam sepanjang 2000 M x L 5 M.

    “Gorong-gorong plat beton yang akan dibangun ini ada tiga titik dan masing-masing dengan volume 7 M x 5 M x 2.5 M sebanyak 1 unit dan volume 7 M x 3 M x 1 M sebanyak 2 unit, " jelasnya (10/3/2021).

    Buis beton atau gorong-gorong plat beton tersebut selanjutnya akan dilansir baik secara manual dorong atau menggunakan kendaraan pick up, setelah jalan makadam TMMD ini sudah padat diurug dengan pasir dan batu.

    Ia mengaku,  mendorong manual merupakan cara aman membawa buis beton ke sasaran,   jika dipaksakan menggunakan kendararan bisa menyebabkan keretakan cincin dan bahkan pecah.

    Menanggapi hal ini, Kino (32) Kepala Dusun Pagersari Desa Tumanggal senang atas pembangungan jalan baru program TMMD karena jalan ini adalah akses utama menuju Desa Tegalpingen yang dulunya masih berupa kebun, tegalan maupun sawah.

    “Saya berterima kasih kepada TNI dan pemerintah atas proyek menyejahterakan warga Desa Tumanggal ini, " tuturnya.

    (Ratna Palupi)

    Purbalingga Jateng
    Ratna Palupi

    Ratna Palupi

    Artikel Sebelumnya

    Anggota Satgas Kebut Plester Tembok Bangunan...

    Artikel Berikutnya

    Satgas TMMD Angkut Rangka Besi Cor Gorong-gorong...

    Berita terkait