PURBALINGGA - Tohir (42), salah satu warga Desa Tumanggal, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga yang mengaku senang dengan adanya jalan baru. Jalan baru hasil dari program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-110 Kodim 0702/Purbalingga memang belum sempurna, penyelesaiannya hanya sampai proses makadam.
"Jalan baru memang masih makadam tapi sudah cukup lumayan dilewati ke Desa Tegalpingen jadi lebih cepat, " kata Tohir, (5/4/2021).
Tohir berharap ke depan jalan TMMD yang ada di desanya bisa segera diaspal. Sehingga nantinya akan lebih ramai dilewati masyarakat luas dan Desa Tumanggal dapat terangkat.
"Apalagi ada wisata, masyarakat bisa menikmati wisata di sini tanpa terkendala akses jalan karena jalannya sudah enak dan nyaman dilewati, " ujarnya. (Lilian Kiki Triwulan)