Purbalingga - Polres Purbalingga kembali menggelar vaksinasi massal jemput bola. Kegiatan dilaksanakan di wilayah terpencil Desa Tunjungmuli, Kecamatan Karangmoncol, Kabupaten PurbaIingga, Selasa (23/11/2021).
Tim dari Polres Purbalingga hadir di lokasi menggunakan Mobil Vaksinasi yang beberapa saat lalu diluncurkan dalam rangka akselerasi vaksinasi. Di lokasi tim langsung melakukan vaksinasi terhadap ratusan masyarakat di wilayah tersebut.
Adanya vaksinasi yang datang langsung ke wilayah desa mendapatkan respon positif dari masyarakat penerima vaksin. Mereka mengaku senang bisa mengikuti vaksinasi tanpa harus pergi ke klinik atau fasilitas kesehatan yang lokasinya jauh dari desa mereka.
Warga bernama Pardi asal Dukuh Gunung Desa Tunjungmuli mengaku merasa terbantu dengan adanya petugas vaksinasi massal yang datang di desanya. Dengan adanya kegiatan dirinya bisa mendapat vaksin untuk mencegah Covid-19.
"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Polres Purbalingga yang telah menyelenggarakan vaksin di Desa Tunjungmuli, " ucapnya.
Warga lain bernama Sumeri dari Dusun Sirau Desa Tunjungmuli menyampaikan hal serupa. Menurutnya vaksinasi yang langsung datang ke desanya sangat bermanfaat bagi warga. Karena banyak warga desa yang belum mengikuti vaksinasi sebab lokasi vaksinasi biasanya cukup jauh dari tempat tinggalnya.
"Saya seneng bisa ikut vaksin di desa sendiri karena warga tidak harus kemana-mana sudah bisa mendapatkan vaksinasi, " ucapnya.
Sementara itu, Kapolsek Karangmoncol AKP Damar Iskandar mengatakan bahwa hari ini didatangkan tim dari Polres Purbalingga untuk melaksanakan vaksinasi di Desa Tunjungmuli Kecamatan Karangmoncol. Ini merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat di lokasi yang jauh dari lokasi vaksinasi.
Baca juga:
Pedagang Kaki Lima Disasar Petugas Gabungan
|
"Dengan vaksinasi jemput bola ini diharapkan warga di lokasi ini bisa dengan mudah mengikuti vaksinasi. Sehingga bisa meningkatkan cakupan vaksinasi masyarakat di wilayah Kecamatan Karangmoncol, " ucapnya.
Kapolsek menambahkan bahwa untuk vaksinasi jemput bola ini disediakan 1000 dosis vaksin bagi masyarakat. Sedangkan jenis vaksin yang diberikan yaitu jenis Sinovac. ( Agus P )