Satgas TMMD Koordinasi dengan Perangkat Desa di Lokasi TMMD

    Satgas TMMD Koordinasi dengan Perangkat Desa di Lokasi TMMD
    Koordinasi di lapangan dengan Kades Tumanggal

    PURBALINGGA - Perwira Koordinator TMMD Lettu Inf M. Iskandar lakukan koordinasi terus dalam kegiatan TMMD Reguler ke-110 Kodim, 0702/Purbalingga dengan Perangkat Desa Tumanggal, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga.

    “Kami mohon kerjasama yang baik dengan Perangkat Desa Tumanggal terkait pengerahan warga setiap harinya untuk andil bergotong royong di pembangunan fisik TMMD, " ungkapnya,   (26/3/2021).

    Dia mengatakan, TMMD ini juga untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat. Program TMMD ini tidak hanya melibatkan TNI saja, namun segenap komponen bangsa, baik pemerintah, maupun instansi non-pemerintah bersama masyarakat Desa Tumanggal ini.

    “Koordinasi ini kami lakukan, untuk memastikan progres pengerjaan target fisik pembangunan makadam sepanjang 2000 M x L ​​5 M. Pengerjaan harus dikebut mengingat batasan waktu hanya sebulan untuk bisa selesai sesuai target, " tuturnya. 

    Menanggapi hal tersebut Teguh Yulianto (38) Kasi Kesra Desa Tumanggal mengatakan, semua dikoordinasikan dengan pihak-pihak yang terkait pengerahan warga sudah dijadwalkan setiap harinya. Ia optimis selesaikan pengerjaan makadam melihat andil dan semangat warga Desa Tumanggal.

    (Ratna Palupi)

    Purbalingga Jateng
    Ratna Palupi

    Ratna Palupi

    Artikel Sebelumnya

    Koordinator TMMD Lakukan Koordinasi di Lokasi...

    Artikel Berikutnya

    Ubaloka Purbalingga Lakukan Gladi Tangguh...

    Berita terkait