Satgas TMMD Sambangi Pemuda Desa Tumanggal

    Satgas TMMD Sambangi Pemuda Desa Tumanggal
    Anggota Satgas Komsos denga pemuda Desa Tumanggal

    PURBALINGGA - Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-110 Kodim 0702/Purbalingga, di sela-sela kerja fisik di sasaran ia manfaatkan untuk sambangi pemuda warga Desa Tumanggal, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga.

    Selaku TNI Satgas TMMD yang bertugas di teritorial, tuntutan untuk mampu berkomunikasi sosial dengan warga adalah hal yang utama untuk lebih akrab dengan warga sasaran.

    Komunikasi sosial perlu selalu dilaksanakan setiap waktu, bahkan saat pengerjaaan fisik TMMD Regular ke-110. Seperti yang dilakukan Serda Indarto manakala istirahat lepas pengerjaan pemadatan jalan ia melakukan komunikasi sosial dengan pemuda Desa Tumanggal Kecamatan Pengadegan, (27/3/2021).

    ”Banyak hal yang kami bicarakan tentang kegiatan Karang Taruna di Desa Tumanggal, rencana program mereka juga, " ungkapnya.

    Menanggapi hal tersebut Andika (23) warga Desa Tumanggal RT 15/RW 05 Kacamatan Pengadegan mengaku senang bisa sharing dengan TNI.

    (Ratna Palupi)

    Purbalingga Jateng
    Ratna Palupi

    Ratna Palupi

    Artikel Sebelumnya

    Anggota Satgas TMMD Berkunjung ke Rumah...

    Artikel Berikutnya

    Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Terjalin...

    Berita terkait