Tali Kebersamaan : Senam Pagi Pegawai dan Warga Binaan Rutan Purbalingga

    Tali Kebersamaan : Senam Pagi Pegawai dan Warga Binaan Rutan Purbalingga

    PURBALINGGA – Sebagai upaya menumbuhkan semangat olahraga serta jaga kebugaran tubuh, Rutan Purbalingga adakan senam pagi bersama Pegawai beserta Warga Binaan. Sabtu (08/06)

    Kegiatan semakin semarak dengan menghadirkan instruktur senam aerobic. Pada kesempatan ini Instruktur senam dipimpin oleh Sely seorang professional dari Purbalingga. 

    Bertempat di Lapangan Tenis Rutan Purbalingga, tampak Para pegawai dan Warga binaan berkumpul dengan semangat membara mengikuti gerakan demi gerakan yang dicontohkan oleh Instruktur dengan diiringi musik yang  energik sehingga menambah semangat seluruh peserta senam.

    "Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat untuk kita semua. Selain membuat tubuh kita sehat, juga bisa menjalin kebersamaan dan keakraban di antara kita, " ujar Doni dengan antusias.

    Senam bersama di Rutan Purbalingga ini menjadi contoh nyata bagaimana sebuah kegiatan sederhana bisa membawa dampak positif yang besar. Selain meningkatkan kesehatan, juga mempererat hubungan antar individu di lingkungan Rutan, menciptakan suasana yang lebih harmonis dan penuh rasa kekeluargaan.

    Berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung secara rutin dan menjadi jembatan untuk mempererat hubungan antara pegawai dan warga binaan, serta mendukung proses pembinaan di Rutan Kelas IIB Purbalingga.

    kemenkumham rutan purbalingga
    Ari Setiawan

    Ari Setiawan

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Iman dan Taqwa, Rutan Purbalingga...

    Artikel Berikutnya

    Loker Penitipan Handphone Bagi Pegawai dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Resmikan Gedung Trisula Denjaka dan Serahkan Ransus Mobile Dual Ramp System
    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional
    Polri Resmi Launching Desk Ketenagakerjaan untuk Selesaikan Sengketa Tenaga Kerja
    Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh

    Ikuti Kami